Gak Cuma Air, Ini 7 Hal yang Paling Dibenci Oleh Kucing!

Kucing merupakan salah satu hewan yang paling menggemaskan. Gak jarang, banyak orang yang memelihara kucing di rumahnya.
Memelihara kucing, memang menjadi kepuasan tersendiri bagi si pemilik dan pastinya kucing paling senang kalau diajak bermain.
Tapi nih, kalau kucing kamu diajak mandi, itu susahnya minta ampun. Karena sebagian besar kucing paling benci dengan air. Alasan kucing benci dengan air karena kucing gak bisa berenang dan gak suka kalau bulunya dalam kondisi basah.
Nah, selain air, ternyata masih ada hal-hal yang paling dibenci sama kucing, lho! Ini 7 hal yang ternyata dibenci sama kucing!
1. Timun
![]() |
dailymotion.com |
Kalau kamu letakan timun di dekat kucing, pasti kucing itu akan kaget setelah melihat timun. Dalam video-video yang diunggah di Youtube, banyak juga menunjukan kalau respon kucing akan kaget setelah lihat timun.
Entah apa yang menyebabkan kucing takut dengan timun. Menurut pakar hewan, kucing merasa aneh melihat benda warna hijau itu diam, dan bentuknya mirip ular atau reptil lainnya.
Karena itu, kucing akan berpikir kalau nantinya dia akan diserang. Maka dari itu, kucing tersebut merespon dan refleks agar menjauhi timun.
Memang masih ada beberapa buah dan sayur lain yang dapat menakuti kucing seperti labu dan pisang. Tapi nih, sebaiknya kamu jangan terlalu menakutinya. Karena akan menimbulkan rasa kecemasan pada kucing kamu.
2. Balon
![]() |
osnmedia.ru |
Kalau objek yang berbentuk bundar dan padat seperti bola, pastinya kucing sangat menyukai untuk bermain-bermain. Namun gak dengan balon.
Entah apa yang ada dipikiran kucing ketika melihat balon, apalagi kalau balon itu mengambang di udara. Mungkin kucing akan berpikir kalau itu adalah “monster” yang akan menyerang si kucing dari udara.
Begitu juga kalau balon itu ada di lantai. Awalnya kucing akan sedikit kepo dengan balon itu, tapi gak akan menyenangkan bagi si kucing jadinya kalau balon itu terpental, apalagi terkena cakar kucing dan meledak.
3. Suara keras
![]() |
petacoustics.com |
Yups, suara keras sangat dan paling dibenci sama kucing. Kalau dengar suara petir, kucing akan lari ketakutan dan akan bersembunyi di tempat yang paling aman. Biasanya di sudut-sudut ruangan atau di kolong meja.
Suara keras-keras yang lainnnya seperti suara kendaraan yang melintas, hingga suara musik atau pengamen yang lewat cukup mengagetkan bagi kucing.
Soalnya nih, kucing memiliki indera pendengaran yang cukup peka. Dan si kucing selalu wasapada terhadap segala macam ancaman.
Baca juga: Unik, Ada Gorila Selfie Bareng di Taman Nasional Kongo!
4. Orang Asing
![]() |
petmd.com |
Ada sebagian kucing yang benci melihat hal yang asing, terutama orang asing. Memang sih, ornag asing itu menyukai kucing, tapi coba perhatikan gimana respon si kucing ketika melihat orang asing?
Wajar bagi si kucing menganggap orang asing sebagai ancaman, apalagi kalau itu adalah kucing peliharaan. Soalnya nih, si kucing merasa sudah punya keluarga yang memberikan “fasilitas” tiap harinya.
Maka dengan kedatangan orang asing, butuh waktu bagi si kucing untuk mempercayai kalau orang asing itu bukanlah ancaman.
5. Diatur
![]() |
nekochan.jp |
Bermain dengan kucing peliharaan kamu memang paling menyenangkan untuk mengusir kebosanan dan mengusir penat. Tapi nih, sebagian kucing akan benci dan gak mau untuk selalu di atur.
Di atur itu maksudnya adalah si kucing merasa dikendalikan. Seperti misalnya kalau kamu sedang menggendongnya dan menggerakan tubuh atau kaki maupun tangan si kucing semau kamu.
Memeluk si kucing juga akan membuat kucing menjadi risih. Solanya, dari naluri alamiahnya, kucing adalah hewan yang bebas dan mandiri.
6. Bau Menyengat
![]() |
news.com.au |
Selain anjing, kucing juga dikenal dengan indera penciumannya yang tajam. Meskipun begitu, kucing juga sangat sensitif terhadap bau yang menyengat.
Bau seperti lemon, jeruk, asap rokok, parfum, pewangi ruuangan hingga kamper, akan membuat kucing merasa gak betah dan menjauhi ruangan yanhg berbau menyengat itu.
7. Menatap lama-lama
![]() |
petsoverload.com |
Kamu pernah gak sih di perhatikan orang dan orang itu malah menatap kamu? Pasti ada dua reaksi, yang pertama kamu jadi “ge’er” dan yang kedua kamu akan risih.
Sama halnya dengan kucing, jika kamu menatapnya lama-lama, kucing kan merasa risih. Pada awalnya, si kucing akan membalas menatap kamu juga. Tapi lama-lama, kucing akan mengalihkan pandangan dan kemudian lebih baik pergi.
Kalau kucing bisa bicara, mungkin dia akan berkata:
Ini si hooman kurang kerjaan banget ngeliatin gue terus
Ternyata masih ada beberapa hal yang dibenci kucing selain air, ya. Coba kamu jahili kucing kamu dengan hal-hal yang dia benci.
Tapi ingat, sewajarnya aja kamu menjahili kucing kamu, jangan keterlaluan.
Baca juga: 15 Ilustrasi Komik Gambarkan Yang Sebenarnya Dipikirkan Oleh Kucing
Post a Comment for "Gak Cuma Air, Ini 7 Hal yang Paling Dibenci Oleh Kucing!"
Terima kasih sudah mampir, tolong kasih komentar sesuai isi konten, ya